Gustinerz.com | Pembayaran BPJS-Kesehatan hanya bisa dilakukan pada bank-bank mitra pemerintah yakni BNI, BRI, dan Mandiri. Pada mesin ATM bank-bank tersebut sudah disediakan menu untuk bayar iuran BPJS Kesehatan. Jika anda baru mendaftar BPJS Kesehatan secara online siapkan VA yang terdaftar nomor/kode untuk melakukan pembayaran BPJS (untuk aktivitasi accaunt). Setiap bank memiliki code masing-masing bisa dilihat pada VA Mandiri = 89888, BNI & BRI = 88888. Untuk Pembayaran melalui ATM Mandiri caranya sebagai berikut:

  1. Pada menu ATM silahkan pilih bayar/beli, pilih menu lainya
  2. Pilih BPJS, pilih menu Individu (untuk BPJS-Kesehatan Mandiri)
  3. Masukan kode sesuai bank yang anda miliki yakni Mandiri = 89888 x xxxxxxxxxx (sesuiakan pada VA yang anda miliki) lalu tekan BENAR
  1. Masukan jumlah sesuai iuran yang anda setujui perbulan (tertera pada VA), masukan 1 untuk pembayaran 1 bulan, lalu tekan BENAR
  2. Setelah itu tekan 1 dan YA
  3. Selesai melunasi pembayaran. PERLU DIKETAHUI VIRTUAL ACCOUNT (VA) HARUS DISIMPAN INI PERLU UNTUK PEMBAYARAN IURAN BAIK LANGSUNG KE BANK ATAU VIA ATM.

Bayar BPJS Melalui ATM BRI dan BNI memiliki code 88888  anda tinggal menyesuaikan pilihan menu pada ATM Intinya yaitu menu “Pembayaran” -> BPJS -> Masukan Virtual Account -> Pilih Kelas/Iuran Perbulan pada VA -> dan selesai.