Bulan Maret menjadi hari istimewa bagi seluruh Perawat di Indonesia. Pada bulan ini tepatnya tanggal 17 Maret merupakan Hari Perawat Nasional yang juga merupakan hari lahir organisasi Profesi Perawat yakni Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) tepatnya pada tanggal 17 Maret 1974.

PPNI selaku organisasi profesi perawat merupakan perwujudan semangat profesi keperawatan dimana seluruh pelayanan keperawatan pada intinya berfokus pada menjaga dan meningkatkan status kesehatan klien, keluarga dan masyarakat. Bertepatan dengan HUT PPNI ke-47 ini mengeluarkan Logo dan tema resmi Hari Perawat Nasional atau HUT PPNI Ke-47 tahun.



Tema dalam peringatan HUT PPNI ke-47 ini adalah “Perawat Tangguh, Indonesia Bebas Covid-19 dan Masyarakat Sehat”. Tema ini diangkat sebagai gambaran di tengah pandemi Covid-19 perawat merupakan garda depan sekaligus tembok pertahanan terakhir dalam penanganan covid-19 yang berjuang secara terus-menerus mengemban tugas dan amanah sebagai profesi. Bahkan tidak sedikit perawat demi memenuhi sumpah profesi memberikan asuhan keperawatan kepada klien sesuai kode etik keperawatan gugur dalam tugasnya.

Logo Resmi HUT PPNI ke-47

Dalam surat edaran dari DPP PPNI yang telah diterima, DPP PPNI menginstruksikan beberapa kegiatan yang dapat dilakukan oleh pengurus dari tingkat Provinsi hingga ke tingkat Komisariat. Salah satu kegiatannya adalah  Pada tanggal 17 Maret 2021 seluruh pengurus PPNI dari tingkat Provinsi sampai dengan Komisariat agar dapat berkoordinasi untuk secara serentak mengadakan kegiatan Pengabdian Masyarakat berupa Edukasi Vaksinas Covid-19 kepada masyarakat dengan mengutamakan protokol kesehatan.